shop-triptrus

Gua Batu Ejaya

  • Image courtesy of purbakalamakassar.budpar.go.id
  • Image courtesy of purbakalamakassar.budpar.go.id
  • Image courtesy of welcome-bantaeng.blogspot.com
  • Image courtesy of welcome-bantaeng.blogspot.com
   
Gua batu Ejaya terletak di Kelurahan Bontojawa, Kecamatan Bissappu yang berjarak 16 kilometer dari Bantaeng. Gua ini berada di daerah perbukitan dan masih masuk ke kawasan Kars Maros-Pangkep. Untuk bisa menikmati keindahan objek wisata ini, anda perlu berjalan atau naik kendaraan sekitar 300 meter dari jalan raya.

Nama ejaya yang berarti merah bukan sekadar nama, gua ini memang dikelilingi oleh batuan berwarna merah. Gua ini merupakan salah satu cagar budaya karena pernah ditemukan peninggalan prasejarah di gua ini berupa serpih bilah, ujung-ujung anak panah, mikrolit dan gerabah.

Di daerah gua ini, anda dapat menikmati pemandangan dari atas batu ataupun menelusuri gua yang gelap. Kota Bantaeng dapat terlihat dari sini dengan pemandangan yang sangat indah.
View Larger Map  
Rating

Reviews

Info

No one has reviewed this destination yet. Be the first!.


Info

No upcoming trip to Gua Batu Ejaya at this time

×

...