shop-triptrus

Pulau Kemaro

  • Image courtesy of http://www.travelonfoto.com
  • Image courtesy of http://images.detik.com
  • Image courtesy of http://images.detik.com
   
Pulau Kemaro adalah sebuah delta kecil di Sungai Musi, kira-kira berjarak 6 km dari Jembatan Ampera dan 40 km dari Kota Palembang. Nama pulau ini diberikan warga sekitar karena delta ini selalu kering dan tidak pernah berair, bahkan ketika air sedang pasang, terihat seperti pulau terapung. Pulau Kemaro merupakan objek wisata yang terkenal di Sungai Musi.

Pulau ini berisikan vihara cina dan kuil Buddha yang sering dikunjungi umat Buddha untuk berdoa ataupun berziarah. Pada saat Tahun Baru Imlek, di tempat ini sering diadakan acara Cap Go Meh. Daya tarik Pulau Kemaro adalah pagoda yang memiliki 9 lantai. Pagoda ini dibangun pada tahun 2006. Selain itu, di pulau ini terdapat sebuah pohon yang dikenal dengan Pohon Cinta. Konon, jika ada pasangan yang mengukir nama mereka di pohon tersebut maka hubungan mereka akan berlanjut sampai jenjang pernikahan. Maka dari itu, pulau ini disebut juga dengan Pulau Jodoh.

Ada sebuah legenda yang berasal dari Pulau Kemaro, yaitu kisah putri raja Siti Fatimah dan saudagar Tionghoa bernama Tan Bun An yang mati tenggelam di Sungai Musi. Tidak heran, di depan kelenteng terdapat makam Tan Bun An dan Siti Fatimah yang berdampingan.
View Larger Map  
Rating

Reviews

Info

No one has reviewed this destination yet. Be the first!.


Info

No upcoming trip to Pulau Kemaro at this time

×

...