Pulau Genteng Besar merupakan salah satu pulau resort di ke kepulauan seribu, dimana anda akan dimanjakan suasana pulau yang asri dan alami. Bungalow pulau genteng besar ,bungalow yang tepat berada di tepi pantai. Anda akan mendaptkan suasana yang tenang dan damai.
#1Traveler1Book
Mari Berbagi Buku Cerdaskan Bangsa dengan membawa minimal 1 (satu) buah buku, kemudian bagikan kepada anak-anak usia sekolah (5-15 tahun) di destinasi trip ini.
Foto anak-anak itu dengan bukunya, lalu share foto tersebut ke Twitter, Facebook dan akun media sosial lainnnya yang kamu miliki dengan hashtag #1Traveler1Book.
Price Basic:Rp 1.285.000,00 / orang
Installments:- Down Payment : Rp 642.500,00
- Installment 2 : Rp 642.500,00
Price Include:1. Kapal Penyebrangan (Muara angke atau marina ancol)
2. Kapal untuk snorkling + adventure island
3. Alat snorkling
4. Water Sport (Banana Boat)
5. Makan 4x
6. Baberque
7. Bungalow Full AC
8. Guide
9. Camera underwater
Price Exclude:1. Pengeluaran pribadi
2. Tips Guide dan Tour Leader
3. Dokumentasi Perjalanan dan kegiatan
4. Transportasi ke Pelabuhan Muara Angke atau Marina Ancol
Activities:- Beach Exploring
- Island Hopping
- Snorkeling
Meeting Point:@ Marina Ancol Dermaga 6
ItineraryHari 01 : (L,D) Snorkeling, Underwaterphoto session, BBQ
07.30-08.00 Peserta tiba di Marina Ancol, Dermaga 6, langsung dijemput guide darat diantar menuju kapal
08.00-08.15 Persiapan untuk perjalanan laut
08.15-09.45 Perjalanan kapal Marina Ancol-Pulau Genteng
09.45-10.00 Tiba di Pulau Genteng, langsung check-in di Kamar Cottage
10.00-13.00 Istirahat, Explore lingkungan pulau atau istirahat, menikmati hidangan Makan Siang yang telah di sediakan, Sholat
13.00-18.00 Acara utama yaitu Island Hopping sekaligus Snorkeling dan menikmati keindahan bawah laut di Pulau Bira dan Pulau Macan Gundul, berfoto sambil memberi makan ikan dengan kamera UNDERWATER dan mengunjungi beberapa pulau kosong dengan pantai berpasir putih dan crystal-clear water di Pulau Gosong yang sama seperti di Karimun Jawa keren deh . Tour di akhiri dengan menikmati sunset di Pulau Bira atau Pulau Genteng kecil sambil berfoto-foto untuk mengabadikannya.
18.00-19.00 Kembali ke Cottage Pulau Genteng dan mandi
19.00-21.00 Makan Malam sambil menikmati menu BBQ dan Acara Bebas
21.00-05.30 Kembali ke penginapan untuk beristirahat.
Hari 02 : (
Island Hopping
05.30-06.30 Sunrise di Pelabuhan Pulau Genteng
06.30-07.30 Kembali ke Cottage dan Sarapan Pagi
07.30-12.00 Acara Island Hopping kedua yaitu mengunjungi beberapa pulau kosong dengan pantai berpasir putih dan crystal-clear water lainnya seperti di Pulau Bira
12.00-13.30 Kembali ke Cottage dan Mandi
13.30-13.45 Persiapan pulang dan Makan Siang di Cottage
13.45-14.00 Berkumpul di dermaga pelabuhan dan persiapan perjalanan kapal
14.00-15.30 Perjalanan kapal Pulau Genteng Besar-Marina Ancol
15.30-16.00 Tiba di Marina Ancol dan trip selesai.
About Me
Kami dari Trip Gabungan dengan sengaja lahir dan besar di Indonesia untuk mengakomodir peserta perseorangan atau non-grup yang ingin menikmati setiap paket wisata Domestik dan Mancanegara, so tripers join yuuks...
Operator Contact Details
Only TripTrus member can see operator contact details (Phone, E-mail, etc.).
Please
Sign In or
Register, it's FREE!
Terms and Conditions:
Untuk melakukan booking trip paket wisata kami tripgabunga.com kalian harus membaca aturan main yang kami berikan sebagai berikut :
1. Apa itu trip gabungan?
Suatu trip atau tour dimana peserta nya digabung dengan peserta lain dengan jadwal tour yang sudah ditentukan dari admin trip Gabungan dan menggunakan kuota, minimal untuk keberangkatan. 1 orang aja bisa join trip ini dan tidak perlu rombongan / group.
2. Gimana caranya kalau saya ingin ikut?
Gampang, tinggal pilih destinasinya trus booking online via klik JOIN TRIP di atas.
3. Fasilitas nya apa aja yang didapat?
Bisa dilihat detailnya di setiap paket wisata di website kami, bedanya adalah ini trip gabungan jadi kalian harus bersedia di gabung / share.
4. Bagaimana jika peserta tidak memenuhi kuota minimal keberangkatan?
Setiap paket wisata yang ada di trip gabungan menggunakan sistem kuota minimal keberangkatan, jika peserta yang dikumpulkan tidak memenuhi kuota ( kurang dari kuota yang ditentukan ) maka akan ada 2 pilihan sebagai berikut :
a. Pilihan pertama adalah trip kami reschedule ke tanggal selanjutnya
b. Pilihan kedua adalah kami akan tetap memberangkatkan peserta tapi untuk harga akan kami sesuaikan dengan kuota yang ada
5. Apakah bisa request tanggal keberangkatan?
Tidak bisa, tanggal keberangkatan sudah diatur sama admin Trip Gabungan. Jadwal yang kami berikan adalah setiap minggu kecuali untuk beberapa tempat yang tidak memungkinkan untuk setiap minggu.
Terms and Regulations:
Berikut ini adalah syarat dan ketentuan pembayaran untuk tripgabungan.com :
1. Untuk anak-anak dibawah 5 tahun tetap bayar full
2. Harga sewaktu-waktu dapat berubah tanpa ada pemberitahuan.
3. Booking melalui klik link JOIN TRIP di atas.
4. Booking minimal 3 minggu sebelum tanggal yang sudah dijadwalkan, lebih cepat lebih baik untuk booking jangan menunggu kuota hampir terpenuhi jika hanya bertanya berapa peserta yang sudah daftar maka mohon maaf maka tidak akan kami layani.
5. Setelah mendapatkan konfirmasi tentang ketersediaan slot keberangkatan, lalu membayar uang muka sebesar 50% dari total harga paket.
6. DP akan hangus jika dilakukan pembatalan dari Pihak Peserta
7. Pelunasan pembayaran dilakukan H-7 sebelum keberangkatan dan menyerahkan bukti transfernya (jika DP / pelunasan via transfer).
8. Booking, pindah jadwal, upgrade atau koreksi booking hanya via web / email yang tercatat yang kita akui dan kita konfirmasi.
9. Pembatalan dikarenakan adanya gangguan di kapal penyebrangan, cuaca buruk, dan kapal over kuota, maka trip akan kami resechedule di minggu berikutnya.
10. Keterlambatan kepulangan/kedatangan dikarenakan adanya gangguan macet di jalan, di kapal penyebrangan, cuaca buruk, dan kapal over kuota, biaya perpanjangan penginapan dan makan atau bentuk kerugian yang lain
Necessary Equipments:
Info:
Jika melakukan tour dengan Trip Gabungan secara otomatis mematuhi syarat dan ketentuan Trip Gabungan sebagai berikut :
1. Anda dipaksa untuk mengikuti peraturan yang ada
2. Trip Gabungan terbuka untuk siapa saja tidak memandang Suku, Agama dan Ras
3. Pembagian kamar dan bus ditentukan oleh team Trip Gabungan
4. Anda harus bersikap sopan santun terhadap peserta lain
5. Bawa perlengkapan yang anda butuhkan sendiri, dilarang meminta kepada peserta lain, karena kita tidak tahu karakter peserta lain
6. Jangan membuat keributan yang menjadikan kekacauan di dalam peserta
7. Jangan berbuat asusila
8. Dilarang mengambil atau mencuri yang bukan miliknya
9. Jangan memaksa peserta lain untuk mengikuti kehendak kita
10. Biasakan anda menjaga kesopanan anda, karena ini tempat banyak orang
11. Dan patuhi tata tertib ini, karena apabila anda melanggar maka kami berikan denda atau hukuman