#1Traveler1Book
Mari Berbagi Buku Cerdaskan Bangsa dengan membawa minimal 1 (satu) buah buku, kemudian bagikan kepada anak-anak usia sekolah (5-15 tahun) di destinasi trip ini.
Foto anak-anak itu dengan bukunya, lalu share foto tersebut ke Twitter, Facebook dan akun media sosial lainnnya yang kamu miliki dengan hashtag #1Traveler1Book.
Price Basic:Rp 5.800.000,00 / orang
Installments:- Down Payment : Rp 1.000.000,00
- Installment 2 : Rp 1.500.000,00
- Installment 3 : Rp 1.500.000,00
- Installment 4 : Rp 1.800.000,00
Price Include:- Land transport PP Pontianak - Melawi
- Speedboat / kelotok PP Melawi - Rantau Malam
- Sepeda motor PP Rantau Malam - Korong HP
- Akomodasi 2 malam di desa Rantau Malam
- Makan selama tour (B/L/D)
- Tiket masuk objek wisata
- Upacara adat dayak
- Perlengkapan camping (tenda)
- Perlengkapan masak (stove, gas)
- Simaksi Bukit Raya
- Guide lokal
- City tour Pontianak
Price Exclude:- Tiket pesawat Jakarta - Pontianak
- Airport tax
- Perlengkapan camping pribadi
Activities:- Backpacking
- Cultural trip
- Hiking
- Mountain Climbing
- Photography
Meeting Point:
Bandara Supadio, Pontianak
Day 1 : Arrival Pontianak
Berkumpul di Bandara Supadio, Pontianak Pk 21.00 WIB. Briefing singkat dan gear check oleh tour leader kami. Selanjutnya kita akan memulai perjalanan menuju Melawi.
Day 2 : Melawi - Rantau Malam (B/L/D)
Tiba pagi hari di Melawi, menuju kantor resort untuk pengajuan simaksi.
Dari sana kita akan kembali melanjutkan perjalanan menyusuri sungai menuju Serawai - Brasnabun - Rantau Malam.
Upacara adat dayak sebelum treking esok hari. Beristirahat di Rantau Malam.
Day 3 : Rantau Malam - Hulu Menyanoi - Sungai Manan (B/L/D)
Esok hari setelah sarapan, kita akan memulai perjalanan dengan motor ojek hingga Korong HP (pintu rimba). Dari sana memulai pendakian naik turun bukit hingga Sungai Manan 650 Mdpl. Mendirikan camp dan beristirahat.
Day 4 : Sungai Manan - Pos I (B/L/D)
Melanjutkan pendakian hingga Pos Linang 1.380 Mdpl.
Day 5 : Pos I - Summit Attack - Soa Badak (B/L/D)
Treking dari pos Linang hingga Pos II Soa Badak, mendirikan tenda.
Setelah itu melanjutkan summit attack di Puncak Kakam 2.278 Mdpl dan mengibarkan bendera merah putih. Setelah explore puncak, kembali ke camp II untuk beristirahat.
Day 6 : Soa Badak - Rabang (B/L/D)
Treking kembali ke pos Hulu Rabang.
Day 7 : Rabang - Rantau Malam (B/L/D)
Treking kembali ke Rantau Malam.
Day 8 : Rantau Malam - Serawai - Melawi (B/L/D)
Dari Rantau Malam kita akan melanjutkan kembali perjalanan sungai dengan speedboat hingga Melawi. Setelah itu kita dijemput menuju Pontianak.
Day 9 : Melawi - Pontianak (B)
Tiba pagi hari di Pontianak. City tour Tugu Khatulistiwa, Masjid Jami, dan Museum Kalimantan Barat. Setelah itu anda akan diantar menuju bandara untuk penerbangan berikutnya.
About Me
Canaya was established on early of 2015 by a group of young travel addicts.
Since operates ten months ago,
we have bring more than 200 clients to discover every amazing destinations, and joined forces with many local tour operators.
Operator Contact Details
Only TripTrus member can see operator contact details (Phone, E-mail, etc.).
Please
Sign In or
Register, it's FREE!
Terms and Conditions:
Perjalanan ini sangat panjang dan menguras tenaga, mulai dari medan perjalanan darat dan sungai untuk ditempuh hingga desa terakhir, hingga hutan lebat dan tebing curam yang harus didaki untuk mencapai puncak tertinggi Borneo. Kami merekomendasikan untuk latihan cardio, ketahanan tubuh minimal 2 bulan intensif sebelum pendakian.
Open Trip memiliki minimum kuota 8 pax. Apabila kuota tidak mencukupi maka : terjadi penyesuaian biaya atas kesepakatan dengan peserta, atau anda berhak untuk membatalkan partisipasi.
Harga sewaktu-waktu dapat berubah tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
Apabila destinasi tidak memungkinkan untuk dikunjungi karena bencana, cuaca yang tidak mendukung, penutupan tempat wisata, atau sebab lain di luar kendali kami, maka tidak ada kompensasi yang dapat diberikan.
Tidak ada pengembalian biaya (refund) kepada peserta yang membatalkan partisipasi secara sepihak dalam waktu 30 hari sebelum acara.
Terms and Regulations:
-
Necessary Equipments:
Info:
Jadwal Flight :
Day 1 - Keberangkatan
Jakarta (CGK) - Pontianak (PNK)
19.20 WIB - 20.50 WIB
via Lion Air (direct flight)
Day 9 - Kepulangan
Pontianak (PNK) - Jakarta (CGK)
20.00 WIB - 21.30 WIB
via Lion Air (direct flight)
Note : Jadwal flight di atas hanya bersifat acuan. Bagi peserta yang mereservasi tiket sendiri, mohon menyesuaikan dengan jam keberangkatan / kepulangan tour.