Pura meru merupakan sebuah objek wisata yang terletak di Cakranegara, dekat dari kota Mataram. Pura ini merupakan peninggalan kerajaan Karang Asem dan dibangun pada tahun 1720 dibawah oleh pemerintahan Raja A.A. Made sebagai simbol persatuan umat hindu di Lombok. Di dalam kawasan ini juga terdapat beberapa bangunan dan 33 pura bangunan kecil termasuk pura utamanya.
Pura meru ini letaknya sangat strategis dan mudah dijangkau menggunakan kendaraan umum dan juga letaknya dekat dengan hotel-hotel. Pura meru ini dijadikan sebagai tempat ibadah dan juga digunakan sebagai tempat wisata rohani oleh masyarakat Lombok.