Air Terjun Sendang Gile merupakan kawasan wisata air terjun yang terletak di Lombok Utara. Air terjun ini merupakan air terjun yang berada dikawasan gunung Rinjani. Air Terjun ini dinamakan Sendang Gile dikarenakan konon menurut cerita, air terjun ini tidak sengaja ditemukan saat memburu singa gila yang membuat kerusakan dikampung dan kemudian lari menuju hutan. Air terjun yang mempunyai ketinggian sekitar 31 meter ini menyajikan suasana alam yang asri dan damai. Lokasi yang terletak jauh dari perkotaan dan panorama keindahan alam yang alami serta udara yang segar mampu menghilangkan kepenatan hidup.
Air terjun Sendang Gile merupakan air terjun yang muncu dari atas tebing dan jatuh ke sungai yang relatif datar dibawahnya. Konon, penduduk setempat percaya bahwa air terjun ini mempunyai unsur magis dimana bisa membuat seseorang menjadi lebih muda 1 tahun apabila mandi dilokasi ini.