TripTrus.Com - Festival tahunan yang digelar di Balantak, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah ini merupakan salah satu event wisata yang cukup dinantikan. Meski festival ini baru dua kali diselenggarakan, nyatanya acara ini mampu menyedot cukup banyak wisawatan.
[Baca juga : "Solo Batik Carnival 2019"]
Acara yang bertemakan B3M atau Berenang, Memancing, Mendaki, dan Menyelam ini mengajak para pengunjung untuk turut serta menikmati berbagai kegiatan mulai lomba mancing hebat, selfie, foto underwater, berenang, dan fashion show tenun nambo. Bukan hanya itu saja, dalam festival yang rencananya akan digelar pada tanggal 26 hingga 28 Juli 2019 ini juga akan tersedia berbagai stan kuliner daerah yang kebanyakan menggunakan bahan dasar ikan. (Sumber: Artikel airpaz.com Foto sintuwuraya.com)