TripTrus.Com - Pemerintah Kabupaten Sabu Raijua (Sarai) akan menggelar Festival Jelajah Pesona Kelabba Madja pada 9-12 September 2022.
Rencana awalnya, festival ini digelar Juli mendatang, namun karena Juli merupakan bulan trauma bagi orang Sabu atas peristiwa tenggelamnya kapal Tenggiri pada 27 Juli 1965 yang menewaskan banyak warga Sabu, jadi ditunda ke September.
Lihat postingan ini di Instagram
Festival Jelajah Pesona Kelabba Madja sebagai event untuk memotivasi masyarakat agar tidak menunggu lengkap dulu baru melakukan sesuatu.
[Baca juga : "Festival 3 Gunung"]
Festival jelajah Kelabba Madja , akan diawali dengan kunjungan ke pesona wisata lain yang dimiliki Sabu Raijua, lalu puncaknya ke Kelabba Madja yang menyimpan keindahan yang luar biasa dengan batu warnanya. batu warna itu akan lebih indah ketika kena matahari pada pukul 15.00 Wita.
Setiap titik kunjungan akan disuguhkan atraksi seni budaya, termasuk peiu manu (sabung ayam adat) yang menggunakan pisau, tapi tidak ada perjudian atau taruhan. Kaki ayam saat disabung, agar manusia tidak boleh baku bunuh tapi diganti dengan ayam biarkan berdarah hingga mati. (Sumber: Artikel tribunnews.com Foto @arnols.riscky )