shop-triptrus

Benteng Kalamata

  • Image courtesy of becakantik.wordpress.com
  • Image courtesy of becakantik.wordpress.com
  • Image courtesy of becakantik.wordpress.com
  • Image courtesy of becakantik.wordpress.com
   
Benteng Kalamata dibangun oleh Portugis pada tahun 1540. Benteng ini juga disebut Benteng Kayu Merah karena terletak di kelurahan Kayu Merah, Ternate Selatan. Pada awal dibangun, benteng ini memiliki nama Santa Lucia, namun kemudian lebih terkenal dengan Kalamata yang berasal dari nama adik Sultan Ternate Madarsyah, Pangeran Kalamata.

Benteng ini dibangun untuk pertahanan terhadap Spanyol yang berlokasi di Rum, Tidore. Benteng ini sempat dipugar oleh Belanda dan diduduki oleh Spanyol pada tahun 1625. Pemugaran terakhir benteng ini dilakukan oleh pemerintah Indonesia pada tahun 1997.

Keunikan benteng ini ada pada desainnya yang menyerupai empat penjuru mata angin. Benteng ini memiliki empat bastion berujung runcing yang memiliki lubang bidik. Benteng ini terletak di garis pantai. Dari benteng ini anda dapat melihat pulau Tidore dan Maitara sebagaimana di danau Ngade.
View Larger Map  
Rating

Reviews

Info

No one has reviewed this destination yet. Be the first!.


Info

No upcoming trip to Benteng Kalamata at this time

×

...