Jelajah Puncak Mahameru
Datang bersama kami dan rasakan kegembiraan berpetualang
#1Traveler1Book
Mari Berbagi Buku Cerdaskan Bangsa dengan membawa minimal 1 (satu) buah buku, kemudian bagikan kepada anak-anak usia sekolah (5-15 tahun) di destinasi trip ini.
Foto anak-anak itu dengan bukunya, lalu share foto tersebut ke Twitter, Facebook dan akun media sosial lainnnya yang kamu miliki dengan hashtag #1Traveler1Book.
Price Basic:Rp 1.400.000,00 / orang
Installments:- Down Payment : Rp 700.000,00
- Installment 2 : Rp 500.000,00
- Installment 3 : Rp 200.000,00
Price Include:• Transport exclusive Malang – Ranu Pane P.P
• Akomodasi penginapan di Ranu pane
• Perizinan/Tiket masuk kawasan Taman Nasional untuk pendakian Gunung Semeru
• Konsumsi selama program berlangsung
• Guide dan Porter tim
• P3K
• Perlengkapan camping dan masak + Bahan bakar
• Entertainment
Price Exclude:• Transportasi dari dan ke Malang PP
• Peralatan pendakian pribadi
• P3K pribadi
• Pengeluaran pribadi tambahan (snack, laundry, etc)
• Asuransi personal
• Tips guide dan Porter
Activities:- Mountain Climbing
- camping
Meeting Point:
malang jawa timur
Jelajah Puncak Mahameru
HARI KE 1
Perjalanan pagi hari menuju Malang. Kemudian dilanjutkan dengan perjalanan menggunakan mobil selama 1,5 -2 jam menuju ke penginapan di desa Ranu pane
HARI KE 2
Hari ini kita akan memulai proses pendakian. Pertama-tama kita akan berjalan melintasi alang-alang menuju hutan dan melewati danau ranu kumbolo yang sangat indah. Dibutuhkan waktu sekitar 7 - 8 jam perjalanan kaki untuk mencapai pos Kalimati (2700 mdpl) tempat dimana kita akan bermalam dan melanjutkan summit attack pada jam 11 malam.
HARI KE 3
Untuk mendapatkan pemandangan sunrise, sebaiknya kita memulai pendakian ke puncak pada malam hari. Kita membutuhkan waktu sekitar 5 - 6 jam untuk mencapai puncak mahameru. Setelah sejenak menghabiskan waktu di puncak, kita harus segera melanjutkan perjalanan turun ke danau ranu kumbolo
HARI KE 4
Hari ini kita akan bermalam di danau Ranu kumbolo (2400 mdpl). Pemandangan di sekitar danau sangat indah. Kita akan mendirikan tenda dan bermalam disini.
HARI KE 5
Pagi hari setelah sarapan kita akan berjalan kembali ke gerbang taman nasional. Dan kembali ke Penginapan untuk rehat setelah pendakian dan menikmati hiburan.
HARI KE 6
Setelah refresh kembali kita akan kembali ke kota Malang dan penjelajahan selesai
Been pleasure to serve you and see you next trips
About Me
Indonesia Cruiser memberikan layanan membimbing keseluruh Indonesia. Sudah kehormatan besar untuk membantu orang mencapai impian mereka. Dalam beberapa tahun terakhir, kami telah memberikan sebuah perjalanan keseluruh di Indonesia.
Operator Contact Details
Only TripTrus member can see operator contact details (Phone, E-mail, etc.).
Please
Sign In or
Register, it's FREE!
Terms and Conditions:
-
Terms and Regulations:
Jadwal acara/Rundown akan disesuaikan tergantung situasi dan kondisi cuaca.
- Pihak TNBTS hanya memberikan izin dan asuransi hanya sampai kalimati akan tetapi jika peserta ingin mulanjutkan sampai puncak resiko dan tanggung jawab ditanggung masing-masing peserta.
untuk pelunasan biaya paling telat H-14
peserta yg cancel maka DP atau biaya trip hangus dan tidak ada pengembalian
untuk peserta diwajibkan mengikuti technical meeting yang akan diadakan H-14
Necessary Equipments:
- Carrier
- Celana dan Baju Tracking
- Celana dan Baju ganti
- Sepatu Tracking
- Jacket
- Penerangan (Headlamp, Senter, Dll)
- Sleeping Bag
- Snack Pribadi
Info:
Semua peserta wajib membawa kartu identitas dan sut keterangan sehat dari dokter