Barus, kota kecil yang terletak di pinggir pantai barat Pulau Sumatera tepatnya di Tapanuli Tengah, Sumatera Utara menyimpan ribuan misteri sejarah yang tersembunyi dalam kesederhanaannya.
Barus dikenal sebagai kota tertua di Nusantara. Dahulu Barus dikenal sebagai kota Emporium dan pusat peradaban pada abad 1-17 M. Barus juga tercatat sebagai pintu masuknya agama Islam pertama di Indonesia. Sebagai kota Tua yang menyimpan nilai budaya dan peradaban sejarah yang cukup tinggi, Barus menjadi salah satu tujuan wisata serta bagi para peniliti arkeologi Islam, baik dari dalam dan luar negeri.
#1Traveler1Book
Mari Berbagi Buku Cerdaskan Bangsa dengan membawa minimal 1 (satu) buah buku, kemudian bagikan kepada anak-anak usia sekolah (5-15 tahun) di destinasi trip ini.
Foto anak-anak itu dengan bukunya, lalu share foto tersebut ke Twitter, Facebook dan akun media sosial lainnnya yang kamu miliki dengan hashtag #1Traveler1Book.
Price Basic:Rp 1.400.000,00 / orang
Installments:- Down Payment : Rp 700.000,00
- Installment 2 : Rp 700.000,00
Price Include:INCLUDE
PAKET SUDAH TERMASUK
Rental mobil Innouva/Elf (private) untuk overland.
Penginapan selama 2 malam di Hotel Fansyuri, Kota Barus.
Retribusi pariwisata.
Alat Snorkeling
Rental Boat ke Pulau Karang
Pemandu Lokal.
Asuransi perjalanan ACA.
Price Exclude:• Biaya transportasi dari kota asal ke Medan
• Pengeluaran pribadi selama perjalanan
• Biaya makan
• Pengeluaran lainnya yang tidak ada dalam klausul include
Activities:- Backpacking
- Beach Exploring
- Culinary
- Cultural trip
- Family Vacation
- Hiking
- Historical Places
- Island Hopping
- Photography
- Snorkeling
Meeting Point:
Kantor Pinouva, Jl. Merak No. 52 A Medan Sunggal
Day 1 - 2 Barus- Makam Papan Tinggi
Kamis Malam Tiba di Bandara Kualanamu langsung melanjutkan perjalanan darat 8 jam dari Medan Menuju Kota Barus. Setibanya di kota Barus check in penginapan dan sarapan. Selanjutnya peserta mengunjungi situs makam papan tinggi, Makam Mahligai dan Rumah ibadah agama Parmalim.
DAY 3 PULAU KARANG
Pagi hari Bersiap-siap menyeberang menuju Pulau Karang. Sebagai lokasi yang menghadap samudera Hindia, kota Barus juga dikelilingi pulau kecil yang cantik. Salah satunya adalah Pulau Karang, pulau mungil yang memiliki panorama pantai yang indah. Akses penyeberangan dari dermaga Barus menggunakan kapal nelayan. Setelah selama satu jam perjalanan tibalah di Pulau Karang, aktifitas yang bisa dilakukan keliling pulau, berenang, snorkeling, foto bawah air dan bersantai di Pantai. Makan siang di Pulau ini dengan menu fish barbeque. Sore hari kembali ke Barus dan istirahat.
DAY 4 PERJALANAN KEMBALI KE MEDAN
Pagi hari jadwal untuk kembali ke Medan. Sekitar pukul 18:00 tiba di Medan.
About Me
Tour Organizer spesialisasi Wisata Edukasi dan Ecotourism di Wilayah Sumatera Utara dan Aceh, Indonesia
Operator Contact Details
Only TripTrus member can see operator contact details (Phone, E-mail, etc.).
Please
Sign In or
Register, it's FREE!
Terms and Conditions:
1. Setelah melakukan pembayaran, harap melakukan konfirmasi via email (Detil Operator ini dapat dilihat di tab "Operator") atau telp/SMS/WA ke Ricky (Detil Operator ini dapat dilihat di tab "Operator")). Konfirmasi berisi (a)nama lengkap, nomor HP aktif, alamat e-mail, dan scan KTP (diperlukan untuk keperluan asuransi). Ketidaklengkapan administrasi akan mengakibatkan peserta tidak tercover dalam asuransi perjalanan dan apabila terjadi sesuatu merupakan tanggung jawab dari peserta sendiri.
2. Membayar uang muka (DP) sebesar Rp. 700.000 ketika menyatakan keikutsertaan. Pelunasan pembayaran paling lambat 1 minggu sebelum keberangkatan dan mengirimkan bukti pelunasan melalui email/SMS/WA/BBM.
3. Ketiadaan pembayaran otomatis mengakibatkan pembatalan keikutsertaan.
4. Pembatalan keikutsertaan atas alasan apapun (termasuk tugas mendadak, sakit, dll) setelah melakukan pembayaran mengakibatkan pembayaran hangus dan tidak dapat dikembalikan (non-refundable).
5. Apabila ada peserta yang ketinggalan mobil pada hari H, maka segala biaya pengaturan penyusulan ke lokasi wisata sepenuhnya bukan merupakan tanggung jawab Pinouva Travel.
Terms and Regulations:
1. Peserta yang memiliki penyakit tertentu/serius wajib memberikan informasi kepada pihak Pinouva Travel. Kami tidak bertanggung-jawab apabila terjadi sesuatu tanpa informasi sebelumnya.
2. Peserta dilarang membawa narkoba, minuman keras, dan sejenisnya. Apabila kedapatan membawa barang-barang tersebut, maka Pinouva Travel berhak mengeluarkan peserta dari trip dan segala konsekuensi yang diakibatkan adalah tanggung jawab peserta.
3. Peserta pria dan wanita akan dipisahkan kamarnya.
Necessary Equipments:
Kenakan alas kaki yang nyaman. Jangan lupa membawa sunblock, topi, sunglasses, dan obat-obatan pribadi.
Info:
Itinerary dapat berubah sewaktu-waktu apabila kondisi cuaca atau lapangan tidak memungkinkan atau membahayakan keselamatan peserta.