shop-triptrus
Rating

Agu/13  –  Agu/16

Festival Danau Kelimutu & Overland Flores

Danau Kelimutu, Desa Bena, Pantai Labuan Bajo

Operator: Longlasting Trip  

Rp 2.500.000,00 / orang

Grade: Medium
May not be suitable for children or teenagers under 17 years old. No formal skill necessary but requires good physical condition.
Quota: 16 persons
Trip Done
    
Open Trip ini cocok bagi backpacker & adventurer. Selama trip ini kita akan menginap di rumah-rumah penduduk di Desa Waturaka, melihat atraksi seni khas Desa Waturaka, menginap di Desa Bena serta belajar membuat kain tenun Ikat Flores.

Selain itu, kita juga akan menyaksikan upacara adat tahunan di Danau Kelimutu yaitu ritual Pati Ka Du'a Bapu Ata Mata dan merasakan suasana mistis & sakral di Danau Kelimutu.

Ajak teman-teman kamu untuk mengikuti open trip plus++ ini karena upacara adat di Kelimutu hanya berlangsung sekali dalam setahun.
See yaaa..

#1Traveler1Book
Mari Berbagi Buku Cerdaskan Bangsa dengan membawa minimal 1 (satu) buah buku, kemudian bagikan kepada anak-anak usia sekolah (5-15 tahun) di destinasi trip ini. Foto anak-anak itu dengan bukunya, lalu share foto tersebut ke Twitter, Facebook dan akun media sosial lainnnya yang kamu miliki dengan hashtag #1Traveler1Book.

Price Basic:
Rp 2.500.000,00 / orang

Installments:
  • Down Payment : Rp 750.000,00
  • Installment 2 : Rp 1.750.000,00


Price Include:
1. Akomodasi
- Menginap di rumah masyarakat Desa Waturaka, Moni
- Menginap di rumah masyarakat Desa Bena, Bajawa
- Hostel di Labuan Bajo
2. Makan
- B = Breakfast 3x
- L = Lunch 2x
- D = Dinner 3x
3. Transportasi mini bus/ van
4. Tiket masuk & Donasi
5. Souvenir dari Desa Bena
6. Atraksi seni & budaya di Desa Waturaka
7. Tour leader & Guide lokal
8. Dokumentasi

Price Exclude:
1. Tiket pesawat (Kami melayani pemesanan tiket pesawat, add pin bbm kami untuk info harga terbaru)
2. Souvenir & Oleh-oleh
3. Pengeluaran pribadi
4. Tip supir & Guide


Activities:
  • Backpacking
  • City Walk
  • Cultural trip
  • Historical Places
  • Photography


Meeting Point:
Bandara Frans Seda, Maumere, Flores

Hari 1 – Maumere & Desa Waturaka (D)
Penjemputan peserta di Bandara Frans Seda, Maumere pada siang/sore hari. Selanjutnya, perjalanan akan dilanjutkan menuju Desa Waturaka. Sesampainyaa di Desa Waturaka, peserta akan diajak berkeliling Desa dan melihat kehidupan sehari-hari masyarakat Desa Waturaka. Malam hari, peserta akan makan malam bersama dengan masyarakat desa, diiringi dengan tarian dan acara-acara adat masyarakat Desa Waturaka. Makanan yang disajikan adalah makanan lokal khas Desa Waturaka.

Malam hari, peserta akan tidur di rumah-rumah yang telah disediakan. Jika cuaca cerah, pemandangan bintang-bintang akan terlihat jelas dari Desa Waturaka karena polusi cahaya yang masih rendah.

Hari 2 – Danau Kelimutu & Desa Adat Bena (B, L, D)
Pukul 03:00 peserta akan dibangunkan untuk persiapan menuju Danau Kelimutu. Perjalanan menuju Danau Kelimutu kurang lebih 30 menit. Peserta dapat menikmati keindahan Danau Tiga Warna dengan latar belakang matahari terbit.

Pukul 07:00 peserta kembali ke lapangan parkir, tempat dilaksanakannya upacara adat tahunan Pati Ka atau Pati Ka Du’a Bapu Ata Mata. Upacara adat ini merupakan upacara persembahan kepada arwah-arwah leluhur masyarakat Lio yang dipercaya bersemayam di Danau Kelimutu. Upacara adat ini merupakan ucapan rasa syukur atas berkah yang diberikan kepada masyarakat. Peserta akan mengikuti upacara adat hingga siang hari.

Perjalanan selanjutnya yaitu menuju Desa Adat Bena yang berada di Bajawa. Desa Bena merupakan desa adat megalitikum yang masih terawat hingga saat ini. Peserta dapat melihat keseharian masyarakat yaitu membuat Kain Tenun Ikat khas Flores dan berkebun. Malam hari, peserta akan tidur di rumah Adat Bena bersama masyarakat sekitar.

Hari 3 – Desa Bena & Labuan Bajo (B, L, D)
Pagi hari, peserta akan diajak berkeliling desa dan mengeksplor keindahan Desa Bena. Peserta juga akan belajar cara menenun Kain Ikat khas Flores yang langsung diajarkan oleh ibu-ibu pembuat Kain Tenun Ikat.

Perjalanan selanjutnya adalah menuju spiderweb ricefield di ruteng. Spiderweb ricefield ini merupakan sawah berbentuk jaring laba-laba yang sudah ada sejak jaman dahulu. Perjalanan akan dilanjutkan menuju Labuan Bajo. Peserta akan bermalam dan beristirahat di Labuan Bajo.

Hari 4 – Labuan Bajo (B)
Peserta akan diantar menuju Bandara untuk kepulangan ke kota masing-masing.

Bagi peserta yang meneruskan trip Sailing Trip Komodo akan diantar menuju pelabuhan untuk memulai Sailing Trip Komodo sesuai paket yang dipilih.

Longlasting Trip


About Me

Flores Island & Komodo National Park Tour Operator. Provide Open Trip & Private Trip for Sailing Komodo & Overland Flores.

 
 

Operator Contact Details

Only TripTrus member can see operator contact details (Phone, E-mail, etc.).
Please Sign In or Register, it's FREE!
Terms and Conditions:
1. Pendaftaran paling lambat tanggal 15 Juli 2015
2. Pembatalan peserta tidak dapat dilakukan tetapi dapat diganti oleh peserta lain
3. Syarat dan Ketentuan Umum dapat dilihat di website kami bit.ly/sktripper

Terms and Regulations:
 -

Necessary Equipments:
1. Tas ransel/ Daypack/ Carrier (Kami menyarankan menggunakan tas ransel/ daypack/ carrier untuk memudahkan mobilitas saat trip)
2. Obat-obatan pribadi/ Vitamin
3. Sandal/sepatu gunung
4. Kain sarung
5. Jas hujan


Info:
 -

Other Trip from Longlasting Trip


Jun/30

Open Trip Sailing Komodo Open Trip Sailing Komodo
Rp 2.550.000,00/orang
Grade : Medium May not be suitable for children or teenagers under 17 years old. No formal skill necessary but requires good physical condition.

Jun/16

Open Trip Sailing Komodo Open Trip Sailing Komodo
Rp 2.550.000,00/orang
Grade : Medium May not be suitable for children or teenagers under 17 years old. No formal skill necessary but requires good physical condition.

Jun/09

Open Trip Sailing Komodo Open Trip Sailing Komodo
Rp 2.550.000,00/orang
Grade : Medium May not be suitable for children or teenagers under 17 years old. No formal skill necessary but requires good physical condition.

Comment

Discussion »

No topic yet
ButikTrip.com
remen-vintagephotography

Upcoming Trips

Pulau Harapan
02 - 03 Nov 2024
Baluran Menjangan Ijen
08 - 10 Nov 2024
Pulau Harapan
09 - 10 Nov 2024
×

...