Kawasan dataran tinggi dieng yang bersejarah memberikan pengalaman perjalanan luar biasa. Banyaknya peninggalan sejarah dari kerajaan Hindu kuno memberikan pengetahuan mengenai perjalanan nenek moyang. Selain sejarah kebudayaan yang diwariskan, Dieng juga memiliki cagar alam yang mempesona. Salah satu dataran luas yang berada di ketinggian 2000 mdpl menghasilkan keajaiban alam seperti danau dimana airnya dapat berubah warna dan kawasan kawah yang masih aktif dan dapat menyemburkan lumpur panas dari perut bumi.
Dieng Plateu juga terkenal hingga mancanegara akan keesksotisan sunrise. Seperti di Bukit Sikunir atau Gunung Prau, matahari terbit mampu menghasilkan cahaya sunrise yang spektakuler.
DARI SETIAP 10.000 RUPIAH PER PESERTA AKAN KAMI KUMPULKAN DAN DONASIKAN KE KONSERVASI ORANG UTAN DI KALIMANTAN. DENGAN BEGITU KITA TIDAK HANYA MENIKMATI ALAM INDONESIA NAMUN JUGA MEMBANTU MELESTARIKANNYA. BE A RESPONSIBLE TRAVELER
#1Traveler1Book
Mari Berbagi Buku Cerdaskan Bangsa dengan membawa minimal 1 (satu) buah buku, kemudian bagikan kepada anak-anak usia sekolah (5-15 tahun) di destinasi trip ini.
Foto anak-anak itu dengan bukunya, lalu share foto tersebut ke Twitter, Facebook dan akun media sosial lainnnya yang kamu miliki dengan hashtag #1Traveler1Book.
Price Basic:Rp 670.000,00 / orang
Installments:- Down Payment : Rp 200.000,00
- Installment 2 : Rp 470.000,00
Price Include:1. Tranportasi Elf AC (Jkt-Dieng PP)
2. Satu malam penginapan (1 kamar 2-3 org)
3. 4x Makan + 1x Mie Ongklok
4. Tiket retribusi dan wisata
5. Tiket nonton Bioskop Dieng
6. Lampion
7. Guide
8. Dokumentasi
Price Exclude:1. Asuransi
2. Tips
Activities:- Backpacking
- Culinary
- Cultural trip
- Hiking
- Historical Places
- Photography
Meeting Point:
Kantor POLDA (Komdak) Semanggi
Jumat
Malam hari berkumpul di Kantor Polda (Komdak) Semanggi dan kemudian langsung menuju kawasan Dieng pada pagi harinya. (waktu meeting poin dapat disesuaikan dengan kesepakatan atau maksimal sampai jam 10 malam).
Sabtu (B,L,D)
Pagi hari masih dalam perjalanan mampir untuk sarapan. Sampai di Dataran Tinggi Dieng kita langsung check-in penginapan dan makan siang. Wisata pertama adalah Telaga Warna, dimana terdapat beberapa danau yang cukup luas dengan warna-warni air danau. Belum cukup, kita akan melihat indahnya Telaga Warna dari puncak Bukit Ratapan Angin. Selain wisata alam, kita juga mengadakan nonton bareng di Dieng Theatre. Belum lengkap kalo gak mengunjungi komplek Candi Arjuna yang menjadi icon dari Dieng itu sendiri. Malam hari kita bakal menerbangkan lampion ke udara
Minggu (B,L)
Bangun jam 1 pagi untuk bersiap treking Bukit Sikunir. Menggapai sunrise Bukit Sikunir yang memiliki pesona alam nan indah. Dari Sikunir, masih ada destinasi Kawah Sikidang sebelum kembali ke penginapan untuk sarapan Mie Ongklok (khas Dieng). Usai mandi dan bersiap-siap, kita akan kembali ke Jakarta. Tapi kita mampir dulu yaa untuk beli oleh-oleh dan makan siang di perjalanan.
Operator Contact Details
Only TripTrus member can see operator contact details (Phone, E-mail, etc.).
Please
Sign In or
Register, it's FREE!
Terms and Conditions:
-
Terms and Regulations:
Jadwal Perjalanan:
Itinerary/jadwal perjalanan dapat berubah sewaktu-waktu karena beberapa faktor seperti alam dan kejadian tak terduga dilapangan. Panitia berhak merubah jadwal perjalanan demi kebaikan dan keselamatan peserta.
Pembayaran dan Pembatalan:
Peserta dianggap mengikuti Trip apabila sudah melakukan DP ( Down Payment ) minimal sebesar 50% dari harga Trip. DP dibayarkan paling lambat satu bulan sebelum hari keberangkatan. Untuk pembatalan yang dilakukan lebih dari 14 hari sebelum tanggal keberangkatan, 100% dari DP akan dikembalikan. Untuk pembatalan yang dilakukan setelah 14 hari sebelum tanggal keberangkatan, biaya DP sepenuhnya tidak dapat dikembalikan. Sedangkan pelunasan harga Trip dilakukan paling lambat H-3 dari jadwal keberangkatan.
Biaya Mendadak:
Anda bertanggung jawab atas pembayaran semua biaya tak terduga yang terjadi atas lebihnya biaya diluar dari pelayanan yang telah disepakati termasuk dalam itinerary. Tripinto tidak bertanggung jawab atas pembayaranatau tagihan dari biaya tersebut.
Konfirmasi Pembayaran:
Setelah melakukan pembayaran melalui Transfer dimohon untuk melakukan konfirmasi kepada Tim Marketing kami melalui telephone, sms, whatsapp atau Line dengan menyertakan detail informasi seperti jumlah peserta, waktu transfer, jumlah transfer.
Necessary Equipments:
1. Obat-obatan Pribadi
2. Pakaian ganti untuk 2 hari 2 malam
3. Topi/payung/Rain Coat
4. Sepatu Olah Raga atau sandal gunung
5. Peralatan mandi (sabun, sikat gigi, shampo, handuk)
6. Sunblock
7. P3K pribadi
8. Kamera (bila ada)
Info:
-