Danau Lau Kawar merupakan sebuah danau yang termasuk kedalam jajaran tempat wisata di Berastagi dan termasuk kedalam salah satu kawasan ekosistem yang dilidungi oleh pemerintah. Danau Lau Kawar berada pada jarak sekitar 30 kilometer dari pusat kota Berastagi tepatnya berada di desa Kuta Gugung, Simpang Empat, Kabupaten karo. Danau Lau Kawar berada dibawah kaki gunung Sinabung dan dikelilingi oleh bukit-bukit hijau yang mempesona. Pamandangan alam yang asri dan bersih bisa kita dapatkan dan nikmati di danau tersebut. Bagi pengunjung yang menyukai kegiatan Hiking dan berkemah di alam terbuka, dapat menjadikan tempat ini menjadi salah satu tujuan untuk melakukan kegiatan tersebut. Pasalnya danau Lau Kawar merupakan salah satu pintu masuk untuk menuju puncak Gunung Sinabung.
Danau Lau Kawar banyak dikunjungi oleh wisatawan, terutama dari kalangan mahasiswa. Mereka memanfaatkan lokasi ini untuk melakukan berbagai aktivitas yang berkaitan dengan kegiatan kampus. Mereka selalu berkemah dipinggiran danau dan melakukan pendakian ke Gunung Sinabung. Bisa dikatakan danau ini memang menjadi tujuan utama para wisatawan yang menyukai kegiatan berpetualang.
Bagi wisatawan yang menyukai kegiatan pendakian, mendaki Gunung Sinabung juga akan memberikan sensasi yang lain. Dengan melakukan tracking atau menyusuri hutan yang masih asri sepanjang jalan menuju puncak Gunung Sinabung dapat memberikan pengalaman baru bagi kita. Terlebih lagi terdapat bebatuan cadas dengan kemiringan sekitar 45 derajat yang akan menjadi tantangan tersulit untuk dilewati sebelum mencapai puncak Gunung Sinabung.