Aliran air Air Terjun Oehala ini berasal dari Gunung Mutis, maka tak diragukan lagi kesegaran dan kejernihan airnya yang berasal dari air pegunungan tersebut. Terbukti dari airnya yang terasa masih sangat alami dan bersih dengan warnanya yang hijau kebiru-biruan. Air Terjun Oehala juga sering dikenal dengan sebutan Air Terjun 7 Tingkat, karena memang air terjun ini mempunyai 7 tingkatan air terjun yang pada akhirnya bermuara di Samudera Hindia