Kota Soasiu atau Soasio dahulu bernama Limau Timore. Kota ini merupakan Ibukota Kesultanan Tidore terakhir yang saat itu dipimpin oleh Sultan Saifuddin (Jou Kota). Saat ini, kota ini merupakan ibukota kabupaten Halmahera Tengah. Sebagaimana layaknya kota, Soasiu memiliki berbagai fasilitas dan ruang publik. Namun sebagai kota yang dahulu merupakan ibukota kesultanan, kota ini juga memiliki Istana Kesultanan Tidore, Sonyine Malige.
Budaya Tidore masih terlihat sangat kental di masyarakat. Banyak orang di kota ini masih melakukan ritual-ritual dan upacara tradisional. Objek wisata yang dapat dikunjungi di kota ini antara lain istana kesultanan yang telah menjadi museum dan universitas, benteng Tohula yang dibangun oleh spanyol pada abad ke-17.